Mungil dan Cantik Ini 9 Desain Dapur Minimalis 2x2 dan Biaya yang Perlu Disiapkan

Rumah berukuran kecil bukan menjadi penghalang untuk tetap memiliki dapur yang terlihat estetik dan nyaman digunakan. Anda bisa memilih membangun dapur rumah menggunakan desain dapur minimalis 2x2 sebagai solusi luas dapur yang kecil atau sempit.

Seperti apa inspirasi dapur minimalis modern ukuran kecil tapi cantik? Berapakah biaya pembuatan dapur dengan desain minimalis? Anda dapat memilih desain dapur minimalis dengan mempertimbangkan beberapa inspirasi desain dapur di dalam artikel ini!/





Ide Desain Dapur Minimalis 2x2


Desain dapur minimalis merupakan salah satu gaya desain interior rumah yang digunakan untuk menimbulkan kesan lebih luas daripada ukuran aslinya. Banyak hal yang harus dipertimbangkan dalam membuatnya, seperti peletakan furniture, penataan cahaya, model furniture, dan lain sebagainya.


Tenang saja dan tidak usah bingung, Anda bisa mendapatkan beragam inspirasi desain atau model dapur minimalis untuk ukuran 2x2 dengan melihat beberapa desain di bawah ini!

Baca juga: 10 Ide Dapur Industrial Minimalis Modern dan Biaya Renovasinya


1. Desain Dapur 2x2 Warna Krem



Dapur yang terbuka pada bagian belakang rumah dapat di-desain dengan menggunakan dominasi warna krem. Furnitur dan kitchen set dapur berwarna krem dapat dibuat senada dengan dinding keramik rumah yang juga berwarna krem.

Anda dapat menggunakan tambahan dinding dapur menggunakan keramik atau backsplash agar lebih mudah dibersihkan.


2. Desain Dapur di Bawah Tangga




Area kecil yang ada di bawah tangga rumah ternyata dapat dibuat sebagai dapur dengan desain minimalis sederhana. Desain dapur minimalis sederhana seperti ini sangat cocok untuk memanfaatkan bagian dalam rumah yang tidak terlalu luas.

Gunakan kitchen minimalis yang terdiri dari meja untuk tempat kompor dan wastafel tempat cuci piring, dan rak dinding untuk menyimpan peralatan memasak. Pilih warna-warna yang fresh seperti gambar desain di atas ya.


3. Desain Dapur Minimalis dengan Nuansa Abu-abu




Desain dapur minimalis 2x2 juga dapat dibuat dengan dominasi monokrom, seperti warna abu-abu. Dapur yang didominasi warna abu-abu memiliki kesan lebih elegan dan maskulin. Selain itu, dapur juga tidak mudah terlihat kotor.

Anda juga dapat menggunakan perabotan atau peralatan dapur yang memiliki warna gelap agar terlihat lebih serasi.


4. Desain Dapur Minimalis Serba Kayu




Anda dapat memilih furniture yang didominasi bahan kayu untuk menciptakan dapur minimalis dengan kesan sederhana. Jangan lupa buat pembatas tempat cuci piring tidak terlalu tinggi agar dapur terkesan lebih luas.

Selain itu, peralatan memasak dapat disimpan pada bagian lemari penyimpanan atas. Sementara itu, microwave atau oven dapat diletakkan pada bagian built-in furnitur agar terlihat lebih ringkas atau rapi.


5. Desain Dapur Minimalis Kontemporer




Desain kontemporer juga terlihat sangat serasi digabungkan dengan desain minimalis di dapur dengan ukuran 2x2. Dapur minimalis modern 2x2 ini sangatlah tampak mewah. Dominasi warna putih membuat dapur ini nampak bersih. Untuk memberikan suasana yang asri dapat dipilih lantai parket.

Anda bisa memilih dinding dapur dengan keramik berwarna abu-abu. Selain itu, biarkan dinding tanpa keramik dengan cat warna putih untuk menghiasi dapur agar terlihat lebih menarik.

Berbagai furnitur atau perlengkapan dapur juga sebaiknya berwarna earth tone agar lebih serasi. Misalnya, rak, kursi, gantungan lampu, dan lain sebagainya. Anda juga bisa menambahkan sentuhan tanaman hias agar dapur terlihat lebih segar.


6. Desain Dapur Minimalis Terbuka Hijau




Desain dapur minimalis terbuka sangat cocok untuk Anda yang menyukai nuansa alami. Desain seperti ini dapat dibangun pada bagian taman belakang rumah. Selain memiliki kesan yang segar, desain dapur terbuka yang satu ini juga memiliki pencahayaan yang bagus.

Dapur bisa berada di tengah taman dengan atap bening agar sedikit cahaya matahari tetap bisa masuk. Letakkan berbagai jenis tanaman hijau di sekitar meja dapur. Pastikan semua tanaman tetap dirawat secara teratur agar selalu tampak segar.

Sebaiknya gunakan lantai dapur dengan pilihan keramik teras.


7. Desain Dapur Minimalis dengan Konsep Bar




Desain dapur minimalis 2x2 juga dapat dibuat dengan mengangkat tema bar atau café. Anda bisa menggunakan kursi-kursi makan yang tinggi dan lampu gantung agar memiliki kesan desain bar atau kafe lebih menonjol.

Gunakan dominasi warna putih dan beberapa warna monokrom lainnya agar dapur terlihat memiliki kesan lebih modern ala café.


8. Desain Dapur Minimalis Cantik



Anda dapat menggunakan kombinasi warna putih dan perabotan kayu untuk menciptakan desain dapur cantik. Furniture dari kayu memang memiliki kesan tekstur unik dan natural. Furniture kayu tidak perlu dicat, tetapi cukup dilapisi dengan pernis.

Anda bisa menambahkan pot tanaman hias di dalam dapur agar suasana dapur terkesan lebih segar atau fresh dan cantik.


9. Desain Dapur Minimalis Dinding Bata Ekspos dengan Furnitur Rotan



Selain kayu, rotan juga bisa menjadi pilihan bahan yang tepat untuk menciptakan kesan alami di dalam dapur minimalis. Selain itu, penggunaan rotan pada desain dapur minimalis 2x2 juga akan menimbulkan kesan hangat.

Dapur yang didominasi peralatan rotan cocok untuk dapur minimalis terbuka yang berada di bagian belakang rumah. Anda bisa menambahkan dinding bata ekspos pada desain dapur yang satu ini. Tampilan dapur seperti ini memang cocok untuk rumah hunian dengan ukuran kecil.

Baca juga: Desain Dapur untuk Rumah di Kampung Sederhana, Cantik, dan Natural


Biaya Pembuatan Dapur Minimalis Ukuran 2x2 meter





Pembuatan dapur minimalis di rumah tentu saja memerlukan biaya yang tidak sedikit, tetapi tetap terjangkau. Biaya pembuatan dapur dengan desain minimalis memang sangat beragam. Anda bisa menyesuaikan biaya tersebut dengan budget pembuatan dapur minimalis yang sudah ditetapkan.

Biaya pembuatan desain dapur minimalis tergantung dengan beberapa faktor penentu. Berikut ini beberapa faktor biaya yang harus dipersiapkan, yaitu:

  • Biaya pembelian material bangunan (keramik, cat, besi, semen, batu bata, kawat, pasir, pelapis meja, dan lain-lain)
  • Biaya jasa desain interior (jika diperlukan)
  • Biaya pengerjaan atau gaji untuk tukang bangunan
  • Biaya pembelian aneka furniture atau kitchen set
  • Biaya pembelian peralatan lainnya (peralatan memasak, lampu dapur, dan lain-lain)


Biaya paling besar yang harus Anda keluarkan biasanya terletak pada biaya pembelian furniture atau kitchen set.

Lalu, berapakah besarnya biaya untuk membuat dapur dengan desain minimalis? Rata-rata biaya yang harus dikeluarkan untuk membuat dapur dengan model seperti ini adalah kurang lebih Rp 5.000.000 tanpa biaya jasa desain interior dan pembelian furniture serta peralatan dapur lainnya.

Namun, biaya yang diperlukan bisa lebih besar bahkan bisa mencapai Rp 20.000.000 ketika Anda melakukan renovasi dapur dalam skala besar sekaligus membeli berbagai furniture dapur.

Desain dapur minimalis 2x2 merupakan pilihan yang paling cocok untuk rumah atau hunian dengan ukuran tidak terlalu besar. Selain terlihat estetik, desain dapur minimalis juga bisa menimbulkan kesan ukuran dapur yang lebih luas dari ukuran sebenarnya.

0 Response to "Mungil dan Cantik Ini 9 Desain Dapur Minimalis 2x2 dan Biaya yang Perlu Disiapkan"

Post a Comment