Harga Marmer Italy: Apa itu, Keunggulan, dan Jenisnya

Italy telah lama menjadi pusat arsitektur yang megah dan terkenal dengan karakteristik marmernya yang mewah. Marmer Italy memiliki kemewahan yang luar biasa sehingga banyak bangunan menggunakan jenis marmer satu ini. Lalu berapa harga marmer Italy itu sendiri?

Harga dari marmer Italy sendiri memang cenderung masih mahal. Marmer Italy adalah batu alam yang indah dan masih menjadi bahan lantai yang paling disukai untuk bangunan mewah di Indonesia, tidak heran jika harganya cenderung masih mahal. Penasaran berapa kisarannya?




Apa itu Marmer Italy?


Banyak jenis marmer di Indonesia yang menjadi pilihan untuk bangunan-bangunan seperti gedung atau rumah mewah. Namun, marmer Italy merupakan pilihan paling elegan karena tersedia dalam berbagai warna dan pola vena.

Jika Anda berencana menggunakan marmer untuk rumah atau gedung dan belum memutuskan mana yang terbaik, maka gunakanlah marmer Italy.

Jenis marmer satu ini jauh lebih bagus dibandingkan dengan bahan buatan pabrik lainnya seperti ubin vitrifikasi atau porselen.

Marmer Italy sangat tahan lama. Batu mentah marmer diimpor dari Italy dan memiliki permintaan tinggi di seluruh dunia.

Keunggulan Marmer Italy




Marmer Italy sangat diminati oleh banyak kalangan. Italy merupakan salah satu eksportir marmer terbesar di berbagai negara di dunia. Jenis ubin satu ini menjadi salah satu bahan paling tahan api yang dapat Anda pilih untuk rumah atau bangunan. Lalu apa saja keunggulan marmer Italy itu sendiri?


1. Memiliki Tampilan yang Mengkilap dan Mewah

Marmer Italy memiliki tampilan yang mengkilap dan glamor, cocok untuk dipasang di ruang mana pun. Kilauan dari marmer Italy ini membuat rumah dan bangunan menjadi lebih estetik.

Bagi yang menginginkan interior paling mewah untuk sebuah rumah atau bangunanan, memilih marmer Italy adalah pilihan terbaik.


2. Sejarah yang Panjang

Marmer Italy populer karena sejarahnya. Jenis batu satu ini sudah ada bahkan hingga ribuan tahun lamanya. Bahkan seniman seperti Donatello dan Michelangelo menggunakan marmer Statuario dan Calacatta untuk menciptakan seni berharga yang masih berdiri sampai sekarang.

Salah satu patung Michelangelo yang berjudul "David," merupakan bukti seberapa lama marmer ini bisa bertahan. David sendiri adalah mahakarya patung marmer Italy Renaisans yang dibuat dari marmer antara tahun 1501 dan 1504 oleh seniman Italy Michelangelo.


3. Terkenal di Dunia dan Sudah Diekspor Hingga ke Ratusan Negara

Marmer asal Italy adalah jenis batu yang paling terkenal di dunia, khususnya yang berasal dari kawasan Carrara. Marmer Italy banyak diminati dan diekspor ke berbagai negara karena hanya berasal dari satu tambang di dunia yang terletak di Tuscany, itulah yang membuat permintaannya sangat tinggi.

Seniman seperti Donatello dan Michelangelo menggunakan marmer Statuario dan Calacatta untuk menciptakan seni berharga yang masih berdiri sampai sekarang.

Marmer Italy sangat diminati karena berbagai alasan saat ini, dan salah satunya karena tahan lama, tampak mewah, dan sangat indah. Dengan alasan itulah, maka marmer Italy sudah diekspor sampai 140 negara.


4. Kualitas yang Sangat Bagus

Marmer Italy sering dianggap berkualitas dibandingkan dengan jenis ubin lainnya. Meskipun harga marmer Italy 2022 sedikit mahal, namun itu sebanding dengan kualitas yang diberikan. Marmer Italy murni dan tahan lama, memberi warna putih indah yang tidak dimiliki marmer lainnya.

Banyak bangunan, pahatan, dan benda lain yang terbuat dari jenis marmer Carrara dan masih ada sampai sekarang. Tentu saja itu menunjukkan kepada Anda berapa lama bahan tersebut dapat bertahan. Kemurnian dan daya tahan marmer Italy berasal dari cara pembentukannya.

Marmer, dalam bentuk dasarnya, adalah batu kapur yang sudah mengkristal. Ketika batu kapur bersentuhan dengan suhu dan tekanan tinggi, kristal besar bersatu dan mengikat untuk membuat marmer.


5. Dibuat Dengan Teknologi Tercanggih

Alasan lain mengapa lantai marmer Italy sangat diinginkan oleh banyak orang adalah karena marmer merupakan warisan batu yang kaya. Italy adalah negara pertama yang merampingkan metode penggalian sampai sekarang.

Italy menetapkan standar kontrol kualitas tinggi dan memproduksi marmer dengan presisi. Italy merupakan negara yang masih diyakini sebagai pemahat dan pemotong paling terampil di industri batu saat ini.

Baca juga: Biaya Jasa Poles Marmer: Ini Manfaat dan Jenisnya!

Jenis Marmer Italy



Marmer Italy adalah bahan yang banyak digunakan untuk keperluan dekoratif. Ada beberapa jenis marmer Italy yang bisa dipilih sesuai dengan karakteristik dan bahannya. Jika Anda menginginkan yang terbaik lihat 6 jenis marmer Italy terpopuler di sini :


1. Carrara
 



Marmer Italy yang paling umum adalah Carrara, yang dinamakan sesuai wilayah asalnya. Carrara memiliki warna abu-abu atau dengan urat abu-abu muda. Batu ini juga bisa cenderung ke arah biru-abu-abu, dan polanya juga sama, motif urat.


2. Statuario
 



Statuario memiliki tekstur tebal yang luar biasa dan hasil akhir yang sempurna. Statuario merupakan pilihan paling populer untuk marmer Italy dan sangat disukai oleh beberapa seniman. Jenis marmer Italy satu ini tersedia dalam dua variasi populer yaitu statuario emas dan putih.


3. Botticino Crema




Elegan dan berkelas itulah yang ditampilkan oleh Botticino Crema. Jenis marmer satu ini sangat lembut dan istimewa untuk menghasilkan permukaan yang jernih dan menawan. Marmer Italy krem ini adalah pilihan populer untuk lantai.


4. Perlato Sicilia




Karakteristik dari Perlato Sicilia adalah memiliki model ivory base dan diperkaya dengan garis-garis mirip urat dengan warna yang lebih gelap dan oklusi kecil. Marmer Perlato Sicilia sendiri merupakan pilihan yang sangat bagus untuk interior mewah.


5. Calacatta Vagli



Calacatta Vagli memiliki corak mirip bercak putih dengan paduan emas, marmer Calacatta merupakan jenis batu yang sangat indah dan elegan.


6. Rosso Lavante



Marmer Italy satu ini didominasi dengan warna merah yang menakjubkan dengan garis putih yang tidak beraturan sehingga menciptakan gambar yang mengesankan. Rosso Lavante banyak digunakan untuk dekorasi.


Daftar Harga Marmer Italy


Marmer Italy adalah salah satu pilihan batu terbesar di seluruh dunia yang memberikan daya tarik visual paling bagus. Berikut adalah harga yang dibanderol dari Marmer Italy :

Baca juga: Harga Marmer Termurah Sampai Termahal Lokal dan Impor



Jenis marmer

Satuan

Harga

Carrara

m2

Rp1.400.000

Statuario

Slab

Rp3.150.000

Botticino Crema

m2

Rp954.800

Perlato Sicilia

m2

Rp3.100.000

Calacatta Vagli

m2

Rp4.758.000

Rosso Lavante

m2

Rp1.300.000



Harga marmer Italy memang mahal, namun sepadan dengan yang diberikan. Batu marmer ini sangat bagus untuk memperindah ruangan. Marmer Italy menjadi bahan yang paling banyak digunakan untuk lantai, terutama sebagai ubin kamar mandi.

0 Response to "Harga Marmer Italy: Apa itu, Keunggulan, dan Jenisnya"

Post a Comment