Ini Lho Kelebihan dan Fengshui Rumah Menghadap Selatan!

Bagi sebagian orang mungkin arah hadap rumah merupakan hal yang dianggap sangat penting sebelum memutuskan untuk membangun atau membeli rumah. Dalam kepercayaan rakyat Tiongkok disebutkan bahwa ada delapan arah mata angin yang setiap arah rumah memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing sehingga dapat memengaruhi keberuntungan hidup bagi penghuninya.

Bagi sebagian besar orang Indonesia mungkin ketika ingin menempati rumah baru tidak terlalu memikirkan arah hadap tersebut, tapi tidak ada salahnya jika kamu memiliki preferensi tertentu, misalnya seperti rumah harus menghadap ke selatan seperti yang akan diulas pada postingan kali ini. Karena memang secara langsung maupun tidak langsung arah rumah akan berdampak atau bisa dirasakan saat sudah ditinggali. 





Kelebihan Rumah Menghadap Selatan

Rumah merupakan tempat tinggal dimana pemiliknya akan menghabiskan sebagian besar waktunya di tempat tersebut. Oleh karena itu tentu saja dalam pemilihan desain hingga tata letak rumah sangatlah perlu diperhatikan.

Rumah menghadap selatan sangat baik karena dengan desain tersebut matahari tidak akan secara langsung masuk ke dalam ruangan.

Lalu, apa saja sih kelebihan rumah menghadap selatan? Berikut ini sedikit ulasannya:


1. Mendapatkan cukup sinar matahari

Sinar matahari tidak hanya bisa difungsikan sebagai pencahayaan alami, akan tetapi juga dapat membuat suhu ruangan meningkat sehingga ruangan bisa saja menjadi pengap. Nah, arah rumah menghadap selatan ini akan mendapatkan pasokan sinar matahari yang cukup, tidak berlebih dan juga tidak kekurang. Sangatlah ideal. 

Saat matahari terbit dari timur dan terbenam di barat, ruangan-ruangan yang ada di dalam rumah tidak akan terpapar langsung panasnya matahari. Dengan demikian, penghuni dapat bersantai di dalam rumah dengan tenang dan nyaman.


2. Lebih sejuk saat musim kemarau

Ruangan pada rumah yang menghadap selatan tidak akan terganggu oleh sinar matahari pagi yang mulai muncul dan terlalu terang ketika akan memasuki waktu siang. Ini tentu saja sangatlah ramah dan akan memberikan kesejukan di saat rumah yang menghadap ke timur terkena paparan sinar matahari yang banyak, apalagi ketika musim kemarau.

Rumah menghadap selatan sangatlah ramah bagi balita, anak-anak hingga orang dewasa. 


3. Lebih hemat listrik

Keunggulan lain dari rumah yang menghadap ke selatan adalah bisa hemat listrik. Dengan membuat sistem tata letak pencahayaan yang tepat, termasuk pencahayaan alami, kamu tidak perlu untuk menghidupkan lampu ruangan secara terus menerus. 

Selain itu kamu juga bisa menghemat biaya untuk alat pendingin ruangan (AC) karena ruangan yang ada di rumah masih tergolong sejuk, kecuali pada waktu-waktu tertentu.


Fengshui Rumah Menghadap Selatan



Menurut ilmu fengshui setiap arah hadap rumah, baik selatan, utara, timur, maupun barat, dapat memberikan kemungkinan keberuntungan yang berbeda-beda. Dan itu semuanya berdampak positif bagi kehidupan si pemilik rumah. 

Bagi kamu yang mempercayai ilmu fengshui ini, berikut adalah fengshui rumah menghadap selatan:

Berdasarkan fengshui rumah menghadap selatan dengan pintunya ke arah selatan dinilai memiliki peruntungan yang bagus. Pintu disimbolkan sebagai gerbang utama di mana setiap energi kehidupan (qi) memasuki ruang.

Kumpulan energi keberuntungan yang masuk ke dalam rumah diyakini mewakili berbagai macam aspek, termasuk dalam hal rejeki, ketenaran, dan karir. Menurut fengshui, apabila rumah menghadap selatan, maka pemilikinya akan memiliki rejeki yang melimpah dengan karir yang gemilang.

Sementara itu untuk mendukung fengshui tersebut kamu dapat memilih warna cat pada pintu yang disesuaikan dengen elemen api atau kayu. Karena dalam fengshui, arah selatan ada hubungannya dengan api. 

Dengan warna cat tersebut akan membantu kamu untuk menghadirkan energi-energi positif yang lebih banyak ke dalam hidupmu.

Terlepas arah rumah yang akan kamu pilih dan keberuntungan yang kamu cari, jangan melupakan value dari kawasan yang akan kamu tempati. Sebab, value kawasan lebih memberikan pengaruh lebih besar terhadap keberuntungan kamu dan keluarga.

Kok bisa? Bayangkan, jika kamu tinggal di rumah mewah yang arah hadap rumahnya sesuai dengan keinginan kamu, misalkan hadap ke selatan seperti yang dicita-citakan. tapi kawasan atau daerahnya rawan kemalingan, menjadi langganan banjir, dan kumuh!

Tentunya, nilai rumah tersebut bisa dikatakan hilang, meskipun menurut fengshui arah rumah tersebut bagus. Dan alih-alih keberuntungan yang kamu raih, justru kesialan bertubi-tubi yang harus dihadapi karena khawatir jika banjir datang, ada kejahatan, dan lain sebagainya.

Saat berencana membeli atau membangun rumah baru, cobalah kamu mendatanginya pada waktu yang berbeda, sehingga kamu dapat melihat lokasi mana yang cerah dan mana yang teduh di pagi, siang atau sore hari.

0 Response to "Ini Lho Kelebihan dan Fengshui Rumah Menghadap Selatan!"

Post a Comment