LKPP Menggandeng Bhinneka Untuk Sosialisasikan Pengadaan Barang/Jasa Melalui e-Catalogue


Jakarta - Sebelumnya telah diketahui bahwa Bhinneka.Com telah resmi menjadi partner LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah) pada bulan Maret 2015 lalu. Kali ini LKPP menggandeng Bhinneka untuk sosialisasikaan pengadaan barang & jasa pemerintah melalui e-catalogue. Bhinneka.Com berkomitmen untuk dapat membantu proses revolusi cara belanja pemerintah termasuk pengadaan badan usaha menjadi lebih akuntabel. Selain membantu LKPP dengan mengagregasi sekitar 25.000 produk ke dalam e-Catalogue LKPP dari berbagai kategori barang/jasa.
Event ini bertemakan “Sosialisasi Penggunaan e-Purchasing & e-Catalogue: Menciptakan Pengadaan Barang/Jasa yang Akuntabel Melalui e-Catalogue LKPP” yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan K/L/D/I mengenai manfaat penggunaan e-Catalogue oleh para penyedia barang. Acara yang berlangsung hari ini tanggal (27/10) di Jakarta, akan berlanjut ke kota-kota besar lainnya seperti Surabaya, medan, dll.
Seperti yang penuturan Hendrik Tio, CEO Bhinneka.com, Bhinneka.Com memiliki service level khusus yang berbeda untuk pemerintahan. Harga Khusus diberikan untuk produk-produk seperti software license, server, storage, desktop PC, notebook hingga networking serta harga paket dan kontrak khusus lainnya. Selain itu setiap harga produk sudah termasuk pajak sehingga menjamin akuntabilitas serta menghemat pengeluaran rutin pemerintahan,
Agenda sosialisasi ini dimanfaatkan lebih lanjut oleh Bhinneka.Com dalam keberadaanya sebagai penyedia barang/jasa pemerintah. Untuk semakin meningkatkan kualitas pelayanan dari berbagai aspek, Bhinneka memberikan produk yang lengkap, harga khusus untuk produk dalam e-Catalogue, jaminan garansi dan services. Hal seperti inilah yang dapat mewujudkan efektivitas kinerja dan efisiensi anggaran negara yang dibelanjakan melalui Pengadaan Barang/Jasa. Sehingga pada akhirnya menjadikan Bhinneka.Com sebagai investasi terbaik untuk belanja pemerintah. Oleh karenanya, perlu ditiru oleh penyedia barang yang lainnya untuk mewujudkan Pengadaan Barang/Jasa pemerintah yang lebih akuntable melalui aplikasi e-catalogue.

0 Response to "LKPP Menggandeng Bhinneka Untuk Sosialisasikan Pengadaan Barang/Jasa Melalui e-Catalogue"

Post a Comment